Sulit sekali untuk dapat bisa shalat dengan khusyu’, sangat
sulit. Bahkan orang-orang yang telah lama belajar agama pun kadang masih banyak
yang belum bisa merasakan kekhusyukan ketika shalat. Seperti saya sendiri, yang
tinggal di pesantren selama enam tahun pun belum bisa shalat dengan khusyu’.
Khusyu’ dalam shalat sebenarnya sangat sederhana jika kita
mengetahuinya. Ketika shalat kita tidak harus tegang dalam bahasa jawanya
mungkin kalian tahu “metenteng”, tidak harus melotot sehingga seakan-akan shalat
itu terlihat sangat sulit. Tenang saja,
Allah itu melihat dan mengetahui apa yang kita lakukan. Tidak harus
dengan ekspresi tegang, Allah tahu kalau kita benar-benar shalat. Allah
berfirman dalam Al-Qur’an:
“Wasta’iinuu bisshobri wassholah wainnahaa lakabiirotun illa
‘alal khoosyi’in”
Artinya: Meminta tolonglah kamu kepada Allah dengan sabar
dan shalat, tetapi apakah itu berat? Kecuali orang-orang yang khusyu’.